TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 8:17

Konteks
8:17 Dan aku hendak menanti-nantikan e  TUHAN yang menyembunyikan f  wajah-Nya terhadap kaum keturunan Yakub; aku hendak mengharapkan Dia. g 

Yesaya 26:8-9

Konteks
26:8 Ya TUHAN, kami juga menanti-nantikan x  saatnya Engkau menjalankan penghakiman; y  kesukaan kami ialah menyebut nama-Mu z  dan mengingat Engkau 1 . 26:9 Dengan segenap jiwa aku merindukan Engkau pada waktu malam, a  juga dengan sepenuh hati aku mencari b  Engkau pada waktu pagi; sebab apabila Engkau datang menghakimi c  bumi, maka penduduk dunia akan belajar apa yang benar. d 

Yesaya 30:18-19

Konteks
Janji keselamatan bagi Sion
30:18 Sebab itu TUHAN menanti-nantikan l  saatnya hendak menunjukkan kasih-Nya 2  kepada kamu; sebab itu Ia bangkit hendak menyayangi m  kamu. Sebab TUHAN adalah Allah yang adil; n  berbahagialah semua orang yang menanti-nantikan Dia! o  30:19 Sungguh, hai bangsa di Sion yang diam di Yerusalem, engkau tidak akan terus menangis. p  Tentulah Tuhan akan mengasihani engkau, apabila engkau berseru-seru; q  pada saat Ia mendengar teriakmu, Ia akan menjawab. r 

Kejadian 49:18

Konteks
49:18 Aku menanti-nantikan keselamatan q  yang dari pada-Mu, ya TUHAN. r 

Mazmur 27:14

Konteks
27:14 Nantikanlah c  TUHAN! Kuatkanlah d  dan teguhkanlah hatimu! Ya, nantikanlah TUHAN!

Mazmur 37:5-7

Konteks
37:5 Serahkanlah hidupmu kepada TUHAN dan percayalah kepada-Nya, g  dan Ia akan bertindak; 37:6 Ia akan memunculkan kebenaranmu h  seperti terang 3 , i  dan hakmu seperti siang. 37:7 Berdiam j  dirilah di hadapan TUHAN dan nantikanlah k  Dia 4 ; jangan marah l  karena orang yang berhasil dalam hidupnya, m  karena orang yang melakukan tipu daya. n 

Mazmur 62:1-2

Konteks
Perasaan tenang dekat Allah
62:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut: Yedutun. Mazmur Daud. (62-2) Hanya dekat v  Allah saja aku tenang, w  dari pada-Nyalah keselamatanku 5 . 62:2 (62-3) Hanya Dialah gunung batuku x  dan keselamatanku, y  kota bentengku, z  aku tidak akan goyah. a 

Mazmur 62:5-7

Konteks
62:5 (62-6) Hanya pada Allah saja d  kiranya aku tenang, sebab dari pada-Nyalah harapanku. 62:6 (62-7) Hanya Dialah gunung batuku dan keselamatanku, kota bentengku, aku tidak akan goyah. 62:7 (62-8) Pada Allah ada keselamatanku dan kemuliaanku; gunung batu kekuatanku, tempat perlindunganku e  ialah Allah.

Mikha 7:7

Konteks
Pengharapan baru bagi Sion
7:7 Tetapi aku ini akan menunggu-nunggu r  TUHAN 6 , akan mengharapkan s  Allah yang menyelamatkan aku; Allahku akan mendengarkan t  aku!

Lukas 2:25

Konteks
2:25 Adalah di Yerusalem seorang bernama Simeon. Ia seorang yang benar dan saleh 7  k  yang menantikan penghiburan 8  bagi Israel. l  Roh Kudus ada di atasnya,

Lukas 2:28-30

Konteks
2:28 ia menyambut Anak itu dan menatang-Nya sambil memuji Allah, katanya: 2:29 "Sekarang, Tuhan, biarkanlah hamba-Mu ini pergi dalam damai sejahtera, n  sesuai dengan firman-Mu, o  2:30 sebab mataku telah melihat keselamatan p  yang dari pada-Mu,

Roma 8:23-25

Konteks
8:23 Dan bukan hanya mereka saja, tetapi kita yang telah menerima karunia sulung Roh, y  kita juga mengeluh 9  z  dalam hati kita sambil menantikan a  pengangkatan sebagai anak, yaitu pembebasan tubuh kita. b  8:24 Sebab kita diselamatkan c  dalam pengharapan. Tetapi pengharapan yang dilihat, bukan pengharapan lagi; d  sebab bagaimana orang masih mengharapkan apa yang dilihatnya? 8:25 Tetapi jika kita mengharapkan apa yang tidak kita lihat, kita menantikannya dengan tekun. e 

Titus 2:13

Konteks
2:13 dengan menantikan penggenapan pengharapan kita yang penuh bahagia 10  dan penyataan p  kemuliaan Allah yang Mahabesar dan Juruselamat kita Yesus Kristus, q 

Titus 2:2

Konteks
2:2 Laki-laki yang tua q  hendaklah hidup sederhana 11 , r  terhormat, bijaksana, s  sehat dalam iman, t  dalam kasih dan dalam ketekunan.

Pengkhotbah 3:12

Konteks
3:12 Aku tahu bahwa untuk mereka tak ada yang lebih baik dari pada bersuka-suka dan menikmati kesenangan dalam hidup mereka.

Wahyu 22:20

Konteks
22:20 Ia yang memberi kesaksian tentang semuanya ini, x  berfirman: "Ya, Aku datang segera! y " Amin, datanglah, Tuhan Yesus 12 ! z 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[26:8]  1 Full Life : KAMI JUGA MENANTI-NANTIKAN ... ENGKAU.

Nas : Yes 26:8-9

Sepanjang hari-hari terakhir dalam sejarah, kaum yang benar akan menanti (yaitu, merindukan) penampakan Tuhan mereka.

  1. 1) Yesaya melukiskan kerinduan itu sebagai hasrat sungguh-sungguh untuk kenyataan terakhir dari kehadiran Allah dan kebenaran-Nya di bumi.
  2. 2) Orang percaya dalam Kristus yang setia harus merindukan dan mendoakan kedatangan kembali Tuhan mereka untuk mengangkat mereka dari bumi supaya dapat bersama dengan Dia untuk selama-lamanya

    (lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

    Mereka menginginkan
    1. (a) dimulainya hukuman Tuhan supaya orang fasik dapat belajar apa itu keadilan dan kebenaran, dan
    2. (b) Tuhan memerintah dengan penuh kemenangan untuk selama-lamanya (bd. pasal Wahy 20:1-21:27).

[30:18]  2 Full Life : HENDAK MENUNJUKKAN KASIH-NYA.

Nas : Yes 30:18-26

Allah ingin bermurah hati kepada umat-Nya dan memberkati semua yang rindu kepada-Nya

(lihat cat. --> Mazm 42:3).

[atau ref. Mazm 42:3]

Ia akan mencurahkan berkat-berkat ini atas kaum sisa yang tetap percaya ketika Dia memulihkan mereka kepada perkenan-Nya di samping Mesias.

[37:6]  3 Full Life : MEMUNCULKAN KEBENARANMU SEPERTI TERANG.

Nas : Mazm 37:6

Orang benar yang ditindas oleh dosa di dalam dunia ini dijanjikan:

  1. (1) jawaban atas doa mereka (ayat Mazm 37:4-5);
  2. (2) pembenaran standar-standar kebenaran mereka (ayat Mazm 37:6);
  3. (3) warisan sorgawi (ayat Mazm 37:9,11,34);
  4. (4) pertolongan Tuhan untuk menopang (ayat Mazm 37:17-19,39);
  5. (5) bimbingan, perlindungan, dan kehadiran Tuhan (ayat Mazm 37:23-25,28); dan
  6. (6) keselamatan (ayat Mazm 37:39).

[37:7]  4 Full Life : NANTIKANLAH DIA

Nas : Mazm 37:7

(versi Inggris NIV -- nantikan Dia dengan sabar). Mazmur ini menunjukkan bagaimana seorang benar harus bereaksi manakala orang fasik berhasil kendatipun cara hidupnya yang jahat dan dursila. Kita harus bertekun di dalam iman sambil menantikan Allah melakukan keadilan dan membenarkan kita (bd. ayat Mazm 37:1; 73:1-28; Ams 3:31; 23:17; 24:1; Yer 12:1-17). Kesabaran ketika sedang mengalami kesulitan atau penderitaan dimungkinkan oleh pertolongan Roh Kudus (Gal 5:22; Rom 8:3-4; bd. Ef 4:1-2; Kol 1:11; 3:12), yang meyakinkan kita bahwa tidak lama lagi, Allah akan memberi kita pahala dan menghukum orang fasik (bd. Rom 8:28; Ibr 12:1-2,5-13).

[62:1]  5 Full Life : DARIPADA-NYALAH KESELAMATANKU.

Nas : Mazm 62:2

Mazmur ini mengungkapkan suatu kebenaran mendasar yang dengannya setiap orang percaya harus hidup. Di tengah-tengah kesulitan, kesengsaraan atau pertentangan dari musuh, kita harus berbalik kepada Allah sebagai perlindungan dan pelepas yang tertinggi. Setiap orang percaya yang mengandalkan Allah harus dapat mengatakan:

  1. 1) Saya tidak akan membiarkan kesukaran, krisis atau penderitaan bagaimanapun menggoyahkan kepercayaan saya kepada Allah (ayat Mazm 62:3,7). Bukan saja keselamatanku datang dari Dia (ayat Mazm 62:2), tetapi Dia sendiri juga menjadi batu karang, keselamatan, dan perlindunganku (ayat Mazm 62:7-8).
  2. 2) Pada masa kekhawatiran atau ancaman saya akan menyerahkan diri kepada-Nya dan dengan doa yang sungguh-sungguh mencurahkan isi hatiku kepada-Nya

    (lihat cat. --> Fili 4:6).

    [atau ref. Fili 4:6]

  3. 3) Saya akan menantikan Tuhan bertindak menolong saya, yakin bahwa Dia akan menanggapi dalam kasih dan belas kasihan terhadap keadaanku (ayat Mazm 62:12-13).

[7:7]  6 Full Life : AKU INI AKAN MENUNGGU-NUNGGU TUHAN.

Nas : Mi 7:7

Di tengah-tengah masyarakat yang secara moral sakit, Mikha mengandalkan Allah dan janji-janji-Nya. Dia tahu bahwa Allah akan menopang dirinya, pada suatu hari melaksanakan hukuman atas semua kejahatan, dan menjadikan keadilan berkuasa (ayat Mi 7:9).

  1. 1) Allah memanggil orang percaya di dalam Kristus untuk hidup "sebagai anak-anak Allah yang tidak bercela di tengah-tengah angkatan yang bengkok hatinya dan yang sesat ini, sehingga kamu bercahaya di antara mereka seperti bintang-bintang di dunia" (Fili 2:15).
  2. 2) Sekalipun kejahatan bisa meningkat dan masyarakat bisa makin hancur, kita dapat menawarkan karunia keselamatan Allah kepada semua orang yang mau mendengar, sementara kita berdoa dan berjaga untuk hari itu bila Dia akan meluruskan segala sesuatu (bd. ayat Mi 7:15-20).

[2:25]  7 Full Life : BENAR DAN SALEH.

Nas : Luk 2:25

"Benar" atau "tulus" (bd. Luk 1:6) adalah terjemahan dari kata Yunani _dikaios_ (Ibr. _yasher_), artinya "lurus". Dalam PL kata ini tidak hanya berarti kepatuhan kepada perintah-perintah, tetapi menunjukkan bahwa seseorang benar di hadapan Allah, baik dalam hati maupun dalam tindakan

(lihat cat. --> Mazm 32:2).

[atau ref. Mazm 32:2]

  1. 1) Kebenaran yang dicari Allah dalam PL adalah kebenaran yang datang dari hati, berdasarkan iman yang benar kepada Allah serta kasih dan takut akan Allah (Ul 4:10,29; 5:29). Keadaan hati seperti ini terlihat dalam diri orang-tua Yohanes Pembaptis yang hidup menurut "segala perintah dan ketetapan Tuhan dengan tidak bercacat" (Luk 1:6; lih. Kej 7:1; 1Raj 9:4, di mana kata itu juga meliputi "ketulusan hati"). Simeon menunjukkan sifat khas yang sama di dalam hidupnya.
  2. 2) Orang benar di PL bukan orang yang sempurna. Ketika dosa memasuki kehidupan mereka, mereka memperoleh pengampunan dengan jalan mempersembahkan suatu korban binatang kepada Allah dalam suatu sikap pertobatan yang tulus dan dengan iman (Im 4:27-35;

    lihat art. HARI PENDAMAIAN).

[2:25]  8 Full Life : MENANTIKAN PENGHIBURAN.

Nas : Luk 2:25

Pada saat keadaan rohani yang menyedihkan, Simeon yang benar itu tetap setia kepada Allah dan penuh dengan Roh Kudus, sambil menanti dengan iman, kesabaran, dan kerinduan yang besar akan kedatangan Mesias. Begitupun pada hari-hari terakhir dalam zaman sekarang, apabila banyak orang sedang meninggalkan iman rasuli PB dan pengharapan yang penuh berkat akan kedatangan Kristus (Tit 2:13), akan selalu ada Simeon-Simeon yang setia. Orang lain mungkin menaruh harapannya kepada hidup ini dan dunia ini, tetapi orang yang setia akan bertindak seperti hamba yang patuh yang tetap berjaga-jaga sepanjang malam gelap, sambil menantikan tuannya kembali (Mat 24:45-47). Berkat terbesar kita ialah memandang muka "Kristus Tuhan" (Luk 2:26; bd. Wahy 22:4), siap siaga pada saat Dia datang dan hidup selamanya di hadapan Dia (pasal Wahy 21:1-22:21).

[8:23]  9 Full Life : KITA JUGA MENGELUH.

Nas : Rom 8:23

Walaupun orang percaya memiliki Roh Kudus dan berkat-berkat-Nya, di dalam hati mereka masih mengeluh karena mendambakan penebusan seutuhnya. Mereka mengeluh karena dua alasan.

  1. 1) Orang percaya yang hidup di dalam dunia berdosa yang menyedihkan mereka, masih mengalami ketidaksempurnaan, rasa sakit, dan kesedihan. Keluhan mengungkapkan kesedihan dalam yang dirasai karena keadaan ini (bd. 2Kor 5:2-4).
  2. 2) Mereka mengeluh merindukan penebusan penuh dan kepenuhan Roh Kudus yang akan diberikan pada saat kebangkitan. Mereka mengeluh merindukan kemuliaan yang akan dinyatakan dan hak istimewa dari hak penuh sebagai anak (bd. 2Kor 5:4).

[2:13]  10 Full Life : PENGHARAPAN KITA YANG PENUH BAHAGIA.

Nas : Tit 2:13

Pengharapan yang harus diingini oleh setiap orang Kristen adalah "penyataan kemuliaan Allah yang Mahabesar dan Juruselamat kita Yesus Kristus" dan persatuan kita dengan Dia untuk kekal

(lihat cat. --> Yoh 14:3;

[atau ref. Yoh 14:3]

lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

Pengharapan ini bisa digenapi setiap saat (bd. Mat 24:42; Luk 12:36-40; Yak 5:7-9). Demikian, orang Kristen jangan sekali-kali hilang harapan bahwa mungkin hari ini sangkakala akan berbunyi dan Tuhan pun datang.

[2:2]  11 Full Life : LAKI-LAKI YANG TUA HENDAKLAH HIDUP SEDERHANA.

Nas : Tit 2:2

Maksud jelas dari ayat ini ialah bahwa laki-laki yang tua itu harus menjadi teladan bagi semua orang percaya dalam hal mempersembahkan diri kepada Allah sebagai persembahan yang hidup tanpa minum anggur yang memabukkan (lih. 1Tim 3:2,11, di mana istilah ini dipakai untuk gembala dan wanita). Kenyataan ini didukung oleh berbagai fakta berikut:

  1. 1) "Sederhana" (Yun. _nephalios_) didefinisikan dalam leksikon Yunani PB dengan arti utama "berpantang anggur". Perhatikan definisi berikut, "Kata ini bermula mengandung arti berpantangan alkohol" (Reinecher and Rogers); "orang yang tidak minum anggur" (Greek Dictionary of Byzantius, Athens, 1839); "Tanpa anggur, tuna anggur" (Liddell and Scott); "bebas dari semua pemasukan anggur" (Moulton-Milligan); "tidak mengandung anggur" (Kittel dan Friedrich); "tidak tercampur anggur" (Abbott-Smith); "secara harfiah, tidak minum anggur sama sekali" (Brown, Dictionary of New Testament Theology, Vol. 1). Brown menambahkan: "Nephalios dipakai hanya dalam Surat-Surat Penggembalaan dan menunjuk kepada gaya hidup berpantang yang dituntut dari para penilik (1Tim 3:2), wanita (1Tim 3:11) dan penatua (Tit 2:2)." R. Laird Harris menyatakan bahwa "istilah ini dipakai umumnya dalam pengertian klasiknya, yaitu bebas dari semua anggur" (The Bible Today, hal.139).
  2. 2) Para penulis Yahudi, seangkatan dengan Paulus dan Petrus, membenarkan penggunaan umum definisi utama itu. Yosefus mengatakan berhubungan dengan para imam Yahudi bahwa "semuanya dalam segala hal tahir dan berpantang (nephalioi) karena dilarang minum anggur ketika memakai jubah imam" (Antiquities, 3.12.2). Philo menyatakan bahwa jiwa yang dibaharui "berpantang (nephein) senantiasa dan sepanjang hidup ini" (Drunkenness, 37).
  3. 3) Berdasarkan semua masukan itu, tidak mungkin Paulus menggunakan istilah ini tanpa mengetahui pengertian utamanya (bd. 1Tes 5:6).

[22:20]  12 Full Life : DATANGLAH, TUHAN YESUS!

Nas : Wahy 22:20

Alkitab berakhir dengan janji Yesus bahwa Ia akan datang segera, yang ditanggapi Yohanes dengan mengatakan, "Datanglah, Tuhan Yesus!" Kerinduan ini menjadi bagian dari semua orang Kristen yang sejati.

  1. 1) Doa ini merupakan suatu pengakuan bahwa sebelum Ia datang, keselamatan kita tetap belum sempurna, kejahatan dan dosa masih belum diatasi dan dunia ini belum dibaharui.
  2. 2) Kita memiliki cukup alasan untuk percaya bahwa hari itu dengan cepat mendekat ketika Ia yang disebut "Firman Allah" (Wahy 19:13) dan "Bintang Timur yang gilang-gemilang" itu (ayat Wahy 22:16) akan turun dari sorga untuk mengambil umat-Nya yang setia dari bumi untuk dibawa ke rumah Bapa-Nya (Yoh 14:1-3; 1Tes 4:16-18). Setelah itu Ia akan datang kembali dengan kemenangan dalam kemuliaan untuk memerintah selama-lamanya sebagai "Raja Segala Raja Dan Tuan Di Atas Segala Tuan" (Wahy 19:16). Ini merupakan pengharapan kita yang tak kunjung padam dan penuh bahagia (2Pet 1:19).



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA